Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Soal Matematika Kelas 6 SD Bab Pengolahan Data dan Kunci Jawaban

A. BERILAH TANDA SILANG (X) PADA HURUF A, B, C ATAU D PADA JAWABAN YANG BENAR!


1. Data hasil pengukuran berat badan kelas VI SD Tambakromo adalah sebagai berikut ( dalam Kg) :

25 25 26 28 24 27 25 28

28 24 24 27 28 24 26 26

26 28 25 24     25 25 28 27

27


Data di atas jika disajikan dalam bentuk tabel adalah ….


Download Soal Matematika Kelas 6 SD Bab Pengolahan Data dan Kunci Jawaban

2. Dari data soal nomor 1, maka berat badan siswa yang paling banyak adalah ….

a. 27 dan 28

b. 25 dan 26

c. 26 dan 27

d. 25 dan 28



Perhatikan tabel di bawah ini untuk mengisi soal nomor 3 dan 5!

































Pekerjaan Orang Tua Siswa


Jumlah


Petani


23


Guru


7


Penjahit


4


Buruh


10


Polisi


5



3. Dari data di atas maka jumlah siswa yang di data berjumlah ….

a. 23

b. 48

c. 49

d. 59


4. Pernyataan di bawah ini yang tidak sesuai dengan data pada tabel di atas adalah ….

a. Pekerjaan orang tua siswa paling banyak adalah petani

b. Pekerjaan orang tua siswa paling sedikit adalah penjahit

c. Pekerjaan sebagai buruh lebih sedikit di banding menjadi guru

d. Pekerjaan sebagi penjahit lebihsedikit dibanding sebagai polisi


5. Jika ada tambahan 10 siswa yang didata, 4 siswa orang tuanya pekerjaannya sebagai buruh dan 4 siswa sebagai penjahit dan 2 siswa orang tuanya sebagai polisi. Maka pekerjaan orang tua yang paling sedikit menjadi ….

a. Penjahit

b. Polisi

c. Petani

d. Guru



Perhatikan diagram batang berikut ini untuk mengisi soal nomor 6 – 10 !

Data di bawah ini menunjukkan jumlah pasien di puskesmas Sehat Sejahtera selama seminggu.


Download Soal Matematika Kelas 6 SD Bab 7 Pengolahan Data dan Kunci Jawaban

6. Pasien paling banyak datang pada hari ….

a. Rabu

b. Kamis

c. Jum’at

d. Sabtu


7. Kenaikan jumlah pasien paling banyak terjadi pada hari ….

a. Rabu

b. Kamis

c. Jum’at

d. Minggu


8. Rata-rata jumlah pasien yang datang di puskesmas Sehat Sejahtera selama enam hari dari hari senin sampai hari sabtu adalah ….

a. 390 pasien

b. 54 pasien

c. 60 pasien

d. 70 pasien


9. Jumlah pasien di atas rata-rata terjadi pada hari ….

a. Senin, selasa dan rabu

b. Senin, rabu dan kamis

c. Rabu, jum’at dan sabtu

d. Kamis, jum’at dan sabtu


10. Pernyataan berikut ini yang tidak benar megenai data tabel di atas adalah ….

a. Pada hari kamis jumlah pasien adalah 50 orang

b. Pada hari jum’at merupakan jumlah pasien paling banyak

c. Penurunan paling banyak terjadi pada hari senin

d. Pada hari selasa pengunjung naik sebanyak 10 orang



Perhatikan tabel berat badan siswa kelas V SD Sukarukun di bawah ini untuk mengisi soal nomor 11 – 15 !

Download Soal Matematika Kelas 6 SD Bab 7 Pengolahan Data dan Kunci Jawaban


11. Rata-rata berat badan kelas V SD Sukarukun adalah ….

a. 35 kg

b. 36 kg

c. 36,5 kg

d. 37 kg


12. Modus dari data di atas adalah ….

a. 34 kg

b. 37 kg

c. 38 kg

d. 35 kg


13. Siswa yang berat badannnya di bawah rata-rata berjumlah ….

a. 14 siswa

b. 10 siswa

c. 5 siswa

d. 9 siswa


14. Median dari data di atas adalah ….

a. 36 kg

b. 4 siswa

c. 6 siswa

d. 38 kg


15. Jumlah siswa yang berat badannya di atas rata-rata adalah ….

a. 3 siswa

b. 4 siswa

c. 9 siswa

d. 13 siswa



Perhatikan diagram garis di bawah ini untuk mengisi soal nomor 16 – 20 !

Diagram garis di bawah ini menunjukkan hasil panen dari sawah Pak Agus selama 7 tahun terakhir.


Download Soal Matematika Kelas 6 SD Bab 7 Pengolahan Data dan Kunci Jawaban

16. Pada tahun 2017 Pak Agus dapat memanen Padi seberat ….

a. 60 ton

b. 70 ton

c. 50 ton

d. 80 ton


17. Kenaikan panen terendah terjadi pada tahun ….

a. 2014

b. 2013

c. 2018

d. 2016


18. Jumlah seluruh panen padi yang diperoleh Pak Agus dari tahun 2012 sampai tahun 2018 adalah ….

a. 400 kuintal

b. 410 kuintal

d. 440 kuintal

d. 420 kuintal


19. Rata-rata hasil panen padi Pak Agus selama tujuh tahun dari tahun 2012 sampai tahun 2018 adalah ….

a. 80  kuintal

b. 70 kuintal

c. 60 kuintal

d. 50 kuintal


20. Pernyataan yang tidak benar mengenai diagram garis di atas adalah ….

a. Pada tahun 2016 sawah Pak Agus mengalami kenaikan hasil panen

b. Pada tahun 2013 hasil panen Pak Agus turun 20 kuintal

c. Pada tahun 2015 merupakan penurunan hasil panen terbanyak

d. Pada tahun 2016 hasil panen Pak Agus naik 40 kuintal



Perhatikan diagram lingkaran dibawah ini untuk mengisi soal nomor 21 – 25 !

Download Soal Matematika Kelas 6 SD Bab 7 Pengolahan Data dan Kunci Jawaban

Keterangan : Jumlah panen kedelai adalah 75 kuintal.


21. Jumlah panen ketela adalah ….

a. 10 kuintal

b. 30 kuintal

c. 20 kuintal

d. 40 kuintal


22. Selisih jumlah panen kedelai dan jagung adalah ….

a. 40 kuintal

b. 45 kuintal

c. 35 kuintal

d. 30 kuintal


23. Jumlah panen padi adalah ….

a. 105 kuintal

b. 125 kuintal

c. 150 kuintal

d. 90 kuintal


24. Pernyataan yang tidak benar berdasarkan diagram lingkaran di atas adalah ….

a. Jumlah panen tertinggi adalah padi

b. Kacang dan jagung mendapatkan jumlah hasil panen yang sama

c. Selisih panen Padi dan kedelai adalah 30 kuintal

d. Jumlah panen padi ditambah panen kedelai adalah 150 kuintal


25. Rata-rata jumlah panen adalah ….

a. 60 kuintal

b. 50 kuintal

d. 65 kuintal

d. 55 kuintal


26. 48 , 48 , 48 , 45 , 45 , 46 , 47 , 49 , 50 , 50 , 49 , 48 , 48 , 47 , 46 , 46 , 47 .

Data di atas merupakan data berat badan siswa kelas IV dalam kilogram. Median dari data di atas adalah …. Kilogram.

a. 45

b. 46

c. 47

d. 48


27. Data nilai ulangan Bahasa Indonesia kelas 1 SD Sukareja adalah sebagai berikut :

9 , 8 , 7 , 8 , 8 , 9 , 10 , 10 , 9 , 8 , 7 , 7 , 6 , 6 , 7 , 8 , 8 , 10 , 8

Median dari data tersebut adalah ….

a. 8

b. 9

c. 10

d. 7


28. Di dalam kelas terdapat 10 anak yang suka bermain bola, 6 anak yang suka bermain kasti, 4 anak yang suka bermain catur, 5 anak yang suka bermain basket, serta 3 anak yang suka bermain badminton. Modus dari data tersebut menunjukkan anak yang suka bermain ….

a. Basket

b. Catur

c. Bola

d. Badminton


29. Di desa Tambah Makmur terdata ada 400 orang yang bekerja aktif. 130 orang bekerja sebagai petani, 90 orang bekerja sebagai buruh pabrik, 20 orang menjadi guru, 50 orang menjadi PNS dan sisanya bekerja serabutan. Dari data tersebut maka modus pekerjaan adalah bekerja sebagai ….

a. Petani

b. Buruh pabrik

c. PNS

d. Serabutan


30. Data nilai ulangan matematika kelas VI SD Sukajaya yang berjumlah 38 siswa menunjukkan 5 siswa mendapat nilai 100, 7 siswa mendapat nilai 90, 9 siswa mendapat nilai 80, 6 siswa mendapat nilai 75, dan sisanya mendapat nilai 70. Jadi modus nilai dari data tersebut adalah ….

a. Nilai 80

b. Nilai 75

c. Nilai 100

d. Nilai 70






Jika ingin mendownload soal ini, berikut linknya :









Jika ingin mengerjakan soal pilihan gandanya secara online dengan langsung ternilai secara online, silahkan dicoba :










B. JAWABLAH PERTANYAAN-PERTANYAAN BERIKUT INI DENGAN BENAR!


1. Pada hari senin Di dalam toko buah Segar Sentosa pada terdapat stok 40 buah jeruk, 60 buah apel, 45 buah semangka, 64 buah salak, 29 buah sawo dan 32 buah pir. Maka dari data tersebut hitunglah :

a. Rata-rata jumlah buah di toko Segar Sentosa

b. Modus buah di toko Segar Sentosa

c. Jenis buah yang jumlahnya di bawah rata-rata.

Jawab : ……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………….


2. Data nilai ulangan Bahasa Indonesia kelas III SD Brilian Jaya adalah sebagai berikut :

8 , 8 , 8 , 9 , 9 , 7 , 8 , 9 , 7 , 7

8 , 6 , 10 , 10 , 9 , 8 , 8 , 7 , 6 , 8

8 , 8 , 7 , 8 , 9 , 10 , 6 , 6 , 8 , 8

Dari data tersebut maka :

a. Buatlah tabel sesuai data nilai Ulangan bahasa Indonesia di atas!

b. Carilah modus nilai tersebut!

c. Carilah rata-rata dari nilai tersebut!

d. Carilah median dari nilai tersebut!

e. Hitunglah jumlah siswa yang nilainya di bawah rata-rata!

Jawab : ……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………….


3.


Download Soal Matematika Kelas 6 SD Bab 7 Pengolahan Data dan Kunci Jawaban

Data di atas menunjukkan jumlah pengunjung perpustakaan Baca Pintar selama satu minggu. Dari data di atas maka carilah :

a. Rata-rata pengunjung setiap harinya.

b. Pada hari apa kenaikan terendah pengunjung yang datang.

c. Pada hari apa kenaikan tertinggi pengunjung yang datang.

d. Selisih pengunjung terbanyak dan terendah.

Jawab : ……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………….


4. Selama satu tahun jumlah murid SD Tambakmulyo yang tidak masuk sekolah karena sakit adalah sebagai berikut : Januari 12 murid, Februari 9 murid, Maret 8 Murid, April 6 murid, Mei 2 Murid, Juni 5 Murid, Juli 9 Murid, Agustus 1 murid, September 8 murid, Oktober 4 murid,  November 6 Murid, Desember 3 Murid. Dari data tersebut maka :

a. Hitunglah rata-rata murid yang sakit setiap bulannya!

b. Buatlah diagram garis dari data tersebut!

Jawab : ………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………


5. Hasil panen di desa Suka Makmur selama 1 tahun adalah sebagai berikut.










































No


Jenis Tanaman


Hasil Panen Dalam Ton


1


Padi


50


2


Jagung


30


3


Kacang Tanah


20


4


Kedelai


45


5


Gandum


35





Dari data tabel di atas, maka :

a. Buatlah diagram lingkaran!

b. Hitunglah rata-rata hasil panen dari desa Suka Makmur tersebut!

Jawab : ……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………….






Jika ingin mendownload soal ini, berikut linknya :









Jika ingin mengerjakan soal pilihan gandanya secara online dengan langsung ternilai secara online, silahkan dicoba :








KUNCI JAWABAN SOAL ULANGAN HARIAN MATEMATIKA

KELAS 6 SD BAB 7 PENGOLAHAN DATA 



A. JAWABAN

1. b.

2. d. 25 dan 28

3. c. 49

4. c. Pekerjaan sebagai buruh lebih sedikit di banding menjadi guru

5. b. Polisi

6. c. Jum’at

7. a. Rabu

8. b. 54 pasien

9. c. Rabu, jum’at dan sabtu

10. c. Penurunan paling banyak terjadi pada hari senin

11. b. 36 kg

12. c. 38 kg

13. b. 10 siswa

14. a. 36 kg

15. c. 9 siswa

16. a. 60 ton

17. c. 2018

18. d. 420 kuintal

19. c. 60 kuintal

20. c. Pada tahun 2015 merupakan penurunan hasil panen terbanyak

21. b. 30 kuintal

22. d. 30 kuintal

23. a. 105 kuintal

24. d. Jumlah panen padi ditambah panen kedelai adalah 150 kuintal

25. a. 60 kuintal

26. d. 48

27. a. 8

28. c. Bola

29. a. Petani

30. d. Nilai 70



B. JAWABAN


1. Diketahui :

Jumlah buah jeruk : 40

Jumlah buah apel : 60

Jumlah buah semangka : 45

Jumlah buah salak : 64

Jumlah buah sawo : 29

Jumlah buah pir : 32

Total jumlah buah : 40 + 60 + 45 + 64 + 29 + 32 = 270


a. Rata-rata jumlah buah

= ( 40 + 60 + 45 + 64 + 29 + 32 ) : 6 = 270 : 6 = 45 buah


b. Modus buah = Buah salak


c. Jumlah buah yang dibawah rata-rata = Buah jeruk, buah sawo dan buah pir


2. Diketahu data nilai :

8 , 8 , 8 , 9 , 9 , 7 , 8 , 9 , 7 , 7

8 , 6 , 10 , 10 , 9 , 8 , 8 , 7 , 6 , 8

8 , 8 , 7 , 8 , 9 , 10 , 6 , 6 , 8 , 8


a. Buatlah tabel sesuai data nilai Ulangan bahasa Indonesia di atas!







































Nilai


Frekuensi Siswa


6


4


7


5


8


13


9


5


10


3


Jumlah


30





b. Modus = Nilai 8 dengan jumlah 13 murid


c. Rata-rata

= { ( 6 x 4 ) + ( 7 x 5 ) + ( 8 x 13 ) + ( 9 x 5 ) + ( 10 x 3 ) } : 30

= ( 24 + 35 + 104 + 45 + 30 ) : 30

= 238 : 30

= 7,93


d. Median

= ( Nilai ke 15 + Nilai ke 16 ) : 2

= ( 8 + 8 ) : 2

= 16 : 2

= 8


e. Jumlah siswa yang nilainya di bawah rata-rata

= Jumlah siswa yang mendapat nilai kurang dari 7,933

= Jumlah siswa dengan nilai 6 + nilai 7

= 4 + 5

= 9


3. Diketahui

Jumlah pengunjung hari senin : 70

Jumlah pengunjung hari selasa : 30

Jumlah pengunjung hari rabu : 50

Jumlah pengunjung hari kamis : 60

Jumlah pengunjung hari jumat : 90

Jumlah pengunjung hari sabtu : 80

Jumlah pengunjung hari minggu : 40

Jumlah pengunjung selama 7 hari : 70 + 30 + 50 + 60 + 90 + 80 + 40 = 420


a. Rata-rata pengunjung setiap harinya.

= ( 70 + 30 + 50 + 60 + 90 + 80 + 40 )  : 7 = 420 : 7 = 60 pengunjung


b. Pada hari apa kenaikan terendah pengunjung yang datang.

= Hari kamis dengan kenaikan 10 pengunjung ( 60 – 50 = 10 )


c. Pada hari apa kenaikan tertinggi pengunjung yang datang.

= Hari jumat dengan kenaikan 30 pengunjung ( 90 – 60 = 30 )


d. Selisih pengunjung terbanyak dan terendah.

= pengunjung hari jumat – pengunjung hari selasa

= 90 – 30

= 60 pengunjung


4. Diketahui :

Jumlah murid yang sakit setiap bulan :

Januari = 12 murid

Februari = 9 murid

Maret = 8 Murid

April = 6 murid

Mei = 2 Murid

Juni   = 5 Murid

Juli = 9 Murid

Agustus = 1 murid

September = 8 murid

Oktober = 4 murid

November = 6 Murid

Desember = 3 Murid


a. Hitunglah rata-rata murid yang sakit setiap bulannya

= ( 12 + 9 + 8 + 6 + 2 + 5 + 9 + 1 + 8 + 4 + 6 + 3 ) : 12

= 72 : 12

= 6 Murid


b. Buatlah diagram garis dari data tersebut


Download Soal Matematika Kelas 6 SD Bab 7 Pengolahan Data dan Kunci Jawaban

5.























































No


Jenis Tanaman


Hasil Panen Dalam Ton


Sudut

(dalam derajat)


1


Padi


50


50 / 180 x 360 = 100


2


Jagung


30


30 / 180 x 360 = 60


3


Kacang Tanah


20


20 / 180 x 360 = 40


4


Kedelai


45


45 / 180 x 360 = 90


5


Gandum


35


35 / 180 x 360 = 70




Jumlah


180


360





Dari data tabel di atas, maka :

a. Rata-rata hasil panen dari desa Suka Makmur tersebut!

= ( 50 + 30 + 20 + 45 + 35 ) : 5

= 180 : 5

= 36 ton


b. Buatlah diagram lingkaran


Download Soal Matematika Kelas 6 SD Bab 7 Pengolahan Data dan Kunci Jawaban